Sabtu, 21 September 2019

SpongeBob Squarepants, Sheldon J. Plankton


Tokoh antagonis dalam serial SpongeBob Squarepants yang selalu berusaha mencuri resep krabby patty. Walau aksinya selalu gagal, plankton sebenarnya jenius terbukti dengan banyaknya alat canggih yang diciptakan dalam usaha merebut resep rahasia.

Plankton adalah organisme renik/kecil yang hidup di perairan. Plankton tidak mampu bergerak melawan arus.

Berdasar kemampuan membuat makanan plankton dibedakan menjadi dua yaitu fitoplankton da zooplankton. Fitopankton mampu membuat makanan sendiri melalui fotosintesis, sifatnya mirip tumbuhan. Sedangkan zoopankton mendapat makan dengan memakan fitoplankton atau sisa makhluk hidup lain. Zooplankton mirip dengan hewan. Jadi Plankton pada serial SpongeBob adalah zooplankton.

Berdasar lama siklus hidupnya plankton dibedakan menjadi holoplankton dan meroplankton. Holoplankton selama hidupnya terus menjadi plankton. Sedang meroplankton saat kecil/larva saja yang menjadi plankton dan fase berikutnya menjadi makhluk lain. Prifera (Spongebob), echinodermata (Patrick), cepalopoda (Squidward), dan dekapoda (Tuan krabs), pada stadium larva mereka juga menjadi plankton.


Saya tidak menemukan petunjuk Plankton termasuk dalam kelompok taksonomi mana. Plankton termasuk kelompok zooplankton dengan siklus hidup holoplankton.
Sandy

1 komentar: