Sabtu, 21 September 2019

SpongeBob Squarepants, Patrick Star

Spongebob Squarepants


 Sekarang cerita sahabat tokoh utama, Patrick Star

Patrick star, seekor bintang laut berwarna merah muda. Digambarkan sebagai anak bodoh yang menjadi teman baik Spongsbob.

Bintang laut digolongkan dalam kelas asteriodae. Filum achinodermata, hewan berkulit duri. Seperti nama filumnya permukaan tubuh bintang laut ditutupi duri halus.

Dalam Bahasa Inggris bintang laut disebut starfish, ikan bintang. Secara kekerabatan bintang laut dan ikan sangat jauh. Secara awampun tentu kita sepakat bintang laut tak ada mirip-miripnya dengan ikan.

Mungkin Petrick digambarkan malas karena bintang laut umumnya bergerak lambat. Mereka bergerak menggunakan kaki amburakal.

Bintang laut biasa mengabiskan waktu dengan berdiam diri menempel pada dasar perairan seperti pada batu. Patrick banget lah.

Bintang laut umumnya memiliki lima kaki, dengan tubuh simetri radial.

Yang menarik dari bintang laut adalah mulut ada di bagian bawah, sementara anus ada di atas. Jenis makanannya pun beragam. Jadi kalau makan banyak gak kelihatan.

Disetiap ujung lengannya juga terdapat mata, jadi Petrick harusnya juga memiliki mata di kaki dan tangannya hehe.

Kalau saja Tuhan memberi tambahan mata maka akan saya letakkan di jari tangan biar saya mudah memandang ke segala penjuru.

Ada yang menganggap kalau Petrick bodoh sesuai dengan bintang laut yang tidak memiliki otak. Tapi porifera, keluarga dari spongeBob juga tak berotak, kenapa SpongeBob tidak bodoh?

Patrick memiliki jenis kelamin yang jelas. Individu jantan dan betina terpisah. Mereka berkembang biak secara generatif mupun vegetatif.

Perkembangbiakan vegetatif dengan memotong anggota tubuhnya. Sedang generatif dengan membentuk sel reproduksi.

Seri 1, SpongeBob
Sari 3, Squidward

1 komentar: