PR
1. Sifat reproduktif pada singa jantan adalah....
2. Perbadaan miosis dan mitosis meliputitempat,
proses, hasil pembelahan (jumlh sel, jumlah kromosom)
|
Pewarisan sifat atau disebut hereditas adalah penurunan sifat-sifat genetik
dari orang tua kepada anaknya. Ilmu yang mempelajari hereditas disebut
genetika. teori pewarisan sifat pertama kali dikemukakan oleh Grgor Johann
Mendel (1822-1884) dari Austria sehingga dia disebut bapak genetika. Mendel
berpendapat bahwa sifat-sifat dapat diturunkan dari generasi ke generasi
melalui faktor penentu yang selanjutnya dikenal sebagai gen.
MENGINGAT
KEMBALI
Di kelas VII kita telah belajar tentang sel. Kegiatan sel diatur oleh
inti sel (nukleus), di dalam ini sel terdapat kromosom sebagai pembawa sifat
kepada keturunannya.
Di kelas VIII telah belajar tentang pembelahan sel. Pembelahan sel
dibagi menjadi pembelahan miosis dan meitosis. Sebelum pembelahan sel dimulai
didalam sel terjadi duplikasi kromosom terlebih dahulu. pembelahan miosis
menghasilkan kromosom diploid/berpasangan sedangkan pembelahan meiosis
menghasilkan kromosom haploid/tidak berpasangan.
Di kelas IX telah belajar sistem reproduksi, saat fertilisasi terjadi
peleburan sel sperma dan sel ovum, yang intinya adalah penyatuan kromosom
yang dibawa sperma dengan kromosom ovum. Pada kelangsungan hidup organisme,
singa jantan jika berhasil menguasai suatu daerah akan membunuh semua anak
singa dari pejantan sebelumnya dan mengawini semua singa betina dewasa.
|
MATERI GENETIK
Materi genetik merupakan materi yang bertanggung jawab terhadap pewarisan
sifat-sifat genetik dari induk
kepada keturunan. Materi genetik terdiri dari DNA, RNA, gen dan kromosom
1.
DNA (Deoxyribonucleic Acid)
DNA ditemukan dalam nukleolus, mitokondria,
plastida dan sentriol. berupa rantai panjang ganda yang terpilin (doubel helix)
tersusun dari gula pentosa (dioksiribosa), fosfat (PO4) dan Basa
Nitrogen. Basa Nitrogen terdiri dari Purin (guanin dan adenin) dan Pirinidin
(timin dan sitosin). DNA berperan dalan sintetis protein dan penurunan sifat.
DNA juga mampu menduplikat diri serta membentuk RNA.
2.
RNA
RNA ditemukan dalam ribosom dan nukleus.
berupa rantai tunggal pendek dibentuk oleh DNA dalam inti sel. terdiri dari
basa nitrogen purin (guanin dan adenin ) dan pirimidin (urasil dan sitokinin)
3.
Gen
Gen merupakan potongan DNA yang berperan dalam
penentuan sifat organisme. Gen berfungsi mengatur perkembangan dan metabolisme
tubuh serta sebagai penyampai informasi genetik kepada generasi berikutnya.
Setiap gen menempati tempat tertentu didalam
kromosom yang disebut lokus gen. pasangan gen yang mengatur sifat disebut
alela, satu alela bisa merupakan sifat yang sama atau sifat berlawanan. Satu
sifat bisa diatur oleh beberapa pasang gen atau disebut alela ganda.
4.
Kromosom
kromosom adalah bahan inti sel yang berbentuk
benang-benang halus yang mudah menyerap warna, kromosom disusun oleh protein
dan DNA. Jumlah kromosom setiap spesies selalu sama. kromosom mudah diamati
pada saat pembelahan sel karena kromosom memendek dan menebal. kromosom sel
tubuh/autosom berpasangan atau terdiri dari 2 genom (2n/diploid) sedang
kromosom pada sel gamet/gonosom tidak berpasangan atau satu genom (n/haploid).
Kromosom manusia ada 23 pasang terdiri dari 22 autosome dan 2 gonosome,
gonosome wanita XX dan pada pria XY
SIMBOL DAN
TERMINOLOGI DALAM PEWARISAN SIFAT
1.
Alela : gen-gen yang terletak pada lokus yang
bersesuaian dalam kromosom. gen dalam satu alela mengatur suatu sifat tertentu
dan memiliki sifat sama atau berlainan
2.
Genotipe : sifat yang tidak tampak yang
ditentukan oleh susunan gen. Genotip dituliskan dengan simbol huruf dengan
aturan : Mengambil huruf pertama dari sifat domonan, pasangan gen sealel
dilambangkan dengan huruf yang sama, gen dominan dilambangkan huruf kapital
sedang gen resesif dilambangkan dengan huruf kecil. Jika huruf pertama sifat
dominan dan resesif sama maka diambil satu huruf lain dari sifat dominan.
3.
Fenotipe : sifat yang tampak pada
organisme/bisa diamati dengan indra. fenotipe ditentukan oleh faktor gen dan
lingkungan. fenotipe dituliskan sesuai sifat yang tampak.
4.
Homozigot : Pasangan gen yang sama
5.
heterozigot : Pasangan gen yang berbeda
6.
Hibridisasi/Persilangan : Perkawinan dua
individu sejenis yang memiliki sifat beda
7.
Monohibridisasi/monohibrid : persilangan/perkawinan
yang hanya mengamati satu sifat beda
8.
Dihibridisasi/dihibrid :
persilangan/perkawinan yang hanya mengamati dua sifat beda
9.
Parental : Induk yang melakukan
perkawinan/tetua
10. Filial : anakan hasil perkawinan
11. gen letal : Pasangan gen yang menyebapkan kematian pada individu
homozigote
12. Dominan : sifat gen yang menutupi atau mengalahkan sifat gen pasangannya.
Dilambangkan dengan huruf kapital
13. Resesif : Sifat gen yang diutupi/dikalahkan oleh gen pasangannya
14. Semidominan : sifat gen yang pengaruhnya tidak penuh, sehingga muncul
sifat antara/intermediet
15. kodominan : kedua sifat gen muncul semua
Penulisan
Persilangan
Langkah :
1.
tentukan gen dononan/resesif/intermediet
2.
identitas tetua
ditulis baik sifat fenotipe maupun genotipe
3.
gamet tetua ditentukan
4.
hasil persilangan dituliskan baik fenotipe maupun genotipe
Contoh : Mirabilis
Jalapa bunga merah disilangkan dengan mirabilis jalapa bunga putih
menghasilkan keturunan merah muda
Induk 1 = bunga merah
induk 2 = bunga putih
anak = bunga merah muda
Parental (P) 1 2
Fenotipe Bunga Merah Bunga
Putlh
Genotipe MM mm
Gamet M, M m, m
Filial (F) M
+ m
Genotipe Mm
Fenotipe bunga
perah muda
Latihan
Tuliskan Persilangan Makhlih hidup berikut
1. Jambu
..... disilangkan
dengan jambu....
menghasilkan anak......................
2. tikus
.... disilangkan
dengan kelinci ........
menghasilkan keturunan
3. jagung disilangkan
dengan jagung ......
sifat dominan adalah ...... maka
anak yang dihasilkan ...........
1. Ilmu yang
mempelajari tentang pewarisan sifat disebut ......
a. hereditas b. biologi c. genetika d. morfologi
2. Yang
dijuluki bapak Genetika adalah .....
a. Carles
Darwin b. G.J. Mendel c. Lineolus d. Larmarck
3. Organel
berikut dapat menurunkan sifat organisme kecuali .....
a. inti sel b. mitokondria c. ribosom d. badan golgi
4. Bagian inti
sel yang mudah menyerap warna dan berperan dalam pewarisan sifat disebut ....
a. DNA b. RNA c. kromosom d. gen
5. pembawa
sifat organisme yang berbentuk dobel helix adalah ....
a. DNA b. RNA c. kromosom d. gen
6. RNA disusun
oleh ....
a. adenin,
guanin, sitosin, timin c.
adenin, guanin, urasil, timin
b. adenin,
guanin, sitosin, urasil d.
adenin, sitosin, urasil, timin
7. Potongan DNA
yang bertanggung jawab terhadap suatu sifat disebut ....
a. alela b. lokus c. gen d.
RNA
8. Kromosom
mudah dilihat saat pembelahan sel karena .....
a. jumlahnya
banyak c.
memendek dan menebal
b. terbentuk
sebelum pembelahan sel d. berkumpul
di inti sel
9. Di dalam
kromosome terdapat .....
a. Nukleus dan
DNA b. Basa nitrogen dan posfat c. RNA dan Protein d. DNA dan protein
10. autosom
manusia berjumlah ....
a. 23 pasang b. 23 buah c.
46 pasang d. 46 buah
11. kromosome
sel reproduksi (sperma dan ovum) tidak berpasangan atau disebut ....
a. haploid b. diploid c. autosome d. gonosome
12. berikut
pernyataan tentang autosom dan gonosome manusia adalah ....
a. autosome
berpasangan, genosome tidak berpasangan
b. autosome
berjumlah 44 pasang dan gonosome 2 pasang
c. sifat umum
individu ditentukan oleh gonosome, jenis kelamin oleh autosome
d. laki-laki
memiliki 22 pasang autosome dan sepasang gonosome XX
13. berikut
merupakan sifat yang diatur oleh gen se alela ....
a. tinggi dan
pendek c. tinggi dan besar
b. buah dan
bunga d. akar dan batang
14. Berikut
merupakan informasi tentang fenotipe, kecuali ......
a. mengatur
sifat yang tampak c. tidak
dipengaruhi faktor lingkungan
b. dipengaruhi
faktor genetik d. sifat dapat
dirasakan oleh indra
15. berikut
informasi tentang genotipe kecuali .....
a. sifat pendek
dilambangkan P dan tinggi dilambangkan T c.
dipengaruhi oleh faktor genetik
b. sifat yang
tidak dapat ditangkap indra d.
dilambangkan dengan huruf
16. “Buah mangga
besar, rasa manis” merupakan sifat ....
a. resesif b. dominan c. monohibrid d. dihibrid
17. Persilangan
dua individu yang hanya mengamati satu sifat beda disebut ....
a. resesif b. dominan c. monohibrid d. dihibrid
18. Berikut yang
merupakan gen homozigot ...
a. Bb b. CC c. BC d.
BC
19. Saat mangga
manis homozigot disilangkan dengan mangga asam homozigot menghasilkan anakan
mangga asam. pernyataan yang benar sesuai pernyataaan adalah .....
a. jika anakan
disilangkan dengan sesama menghasilkan semua asam
b. sifat manis
tidak bisa muncul pada mangga
c. sifat manis
resesif terhadap asam
d. gen anakan
homozigot
20. Jambu besar
homozigot disilangkan dengan jambu kecil homozigot. Jambu kecil bersifat
resesif maka sifat anakan ....
a. berbuah
besar b. berbuah kecil c. berbuah sedang d. ada yang besar dan kecil
21. Mirabilis
jalapa bunga merah disilangkan dengan Mirabilis jalapa bunga putih. merah
merupakan sifat kodominan. maka anakan akan berwarna .....
a. merah b. putih c. merah muda d. belang merah putih
22. Kucing putih
homozigot disilangkan dengan kucing hitam homosigot. sifat putih adalah
semidominan, maka anak kucing berwarna .....
a. putih b. hitam c. abu-abu d.
belang hitam putih
23. Tuliskan
bahan persilangan antara mangga buah besar homozigote dengan mangga buah kecil
homozigote yang menghasilkan mangga berbuah kecil!