Bayangan tentang laut kadang begitu aneh di dalam angan-angan orang yang belum pernah melihatnya. Apa itu ombak? Air banyak yang bergerak, seperti riak-riak air di kolam saat kita melemparkan batu ke dalamnya dengan ukuran yang besar.
Pulau dibayangkan seperti lempeng bumi, mengapung di air laut. karena air terus bergerak sehingga pulau-pulau bisa saling mendekat dan menjauh. Ini bukan pendapat anak kecil, tapi ungkapan dari anak SMA. Mendengarnya saya tertawa terpingkal - pingkal, oalah nduk, nduk kapan-kapan kita ke laut yuk? biar kalian tahu apa itu laut, apa itu pulau. Mereka bisa menjelaskan teori pergerakan benua tapi tidak tau apa itu pulau, pulau dan laut sama abstraknya dengan lempeng bumi.
Pasang surut air laut, kalau musim penghujan airnya banyak jadinya pasang, kalau kemarau airnya sedikit jadi surut. Itukan pasang surut di kolam ikan hehehe
Tidak ada komentar:
Posting Komentar